Seseorang kadang bisa sampai stres jika cegukan yang dialaminya tak kunjung hilang atau berhenti. Untuk itu ada beberapa cara yang sampai saat ini dipercaya bisa menghentikan cegukan.
Cegukan adalah suara yang muncul hasil dari kontraksi diafragma yang tidak disengaja dan membuat kejang pita suara. Kontraksi ini bisa disebabkan oleh berbagai hal seperti terlalu banyak makan, konsumsi minuman berkarbonasi, stres atau perubahan suhu yang mendadak.
Jika mengalami cegukan, maka ada beberapa cara yang dipercaya oleh masyarakat untuk mengatasinya, seperti dikutip dari Huffingtonpost, Selasa (18/9/2012) yaitu:
1. Bernapas
Beberapa orang menghentikan cegukan dengan cara mengatur pernapasan, ada yang menahan napas sesaat lalu mengambil napas dalam-dalam dan menahannya kembali. Hal ini kemungkinan karena bernapas mengganggu impuls saraf dari otak ke diafragma sehingga menghentikan cegukan.
2. Minum air putih
Sebagian besar orang menghentikan cegukan dengan minum air putih, meski caranya berbeda-beda karena ada yang minum melalui sedota, minum ssegelas air tanpa henti atau minum air sambil menutup hidung dan menengadah ke atas.
Diperkirakan ketika seseorang menelan maka ada perubahan sementara dalam pernapasan yang mungkin menimpa kejang di diafragma, hal ini yang mengganggu sehingga menghentikan cegukan.
3. Makan sesuatu
Ada yang bilang cegukan hilang dengan makan satu sendok teh gula pasir, sesendok selai kacang, es krim atau menggigit sepotong lemon. Namun sebenarnya tidak ada kemungkinan spesifik dari cara ini, hanya saja cara ini mirip seperti minum yang mana makan berpotensi mempengaruhi napas sehingga mengganggu diafragma untuk menghentikan cegukan.
4. Menjulurkan lidah ke luar
Saat seseorang menjulurkan atau menarik lidah keluar maka hal ini menstimulasi bagian dari tenggorokan yang terhubung ke rongga hidung atau disebut dengan nasofaring dan membuka bagian antara pita suara sehingga memberikan bantuan.
5. Dikagetkan
Ketika seseorang tak sengaja dikagetkan ada kemungkinan mengubah siklus pernapasan, atau yang kedua bisa juga dengan dikagetkan mempengaruhi mental seseorang. Namun belum diketahui bagaimana hal ini dapat menghentikan cegukan.
6. Menekan telapak tangan
Ada yang mengatakan cegukan hilang dengan menekan keras telapak tangan, ini dipercaya karena bisa mengalihkan perhatian dari sistem saraf terhadap cegukan menjadi sensasi rasa nyeri ringan sebagai gantinya. Beberapa ada juga yang menampar atau mencubit diri sendiri.
sumber
Home » Tips dan Trik » Cara-cara yang Dipercaya Bisa Atasi Cegukan
Cara-cara yang Dipercaya Bisa Atasi Cegukan
Diposting oleh Atlast on 19 September 2012
Label:
Tips dan Trik
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar