Dua klub asal Kota Milan, berhasil keluar dari trend negatif, usai meraih kemenangan atas masing-masing lawannya, Kamis (27/9/12) dinihari WIB.
AC Milan yang menjamu Cagliari di Stadion San Siro (Giuseppe Meazza), memetik kemenangan dengan skor meyakinkan, 2-0.
Sepasang gol penentu kemenangan 'Rossoneri', dicetak oleh Stephan El Sharaawy, tepatnya di menit ke-15 dan menit ke-81.
Dengan tambahan tiga angka, Milanuntuk sementara berhak menduduki posisi ke-10 klasemen dengan raihan 6 poin dari 5 pertandingan.
Trend positif juga diraih Inter Milan saat bertandang ke Stadion Marc Antonio Bentegodi, kandang Chievo Verona.
Alvaro Pereira membuka keunggulan Internazionale saat laga paruh pertama menyisakan dua menit waktu normal.
Kemenangan 'Nerazzurri' dikunci oleh gol Antonio Cassano di menit ke-74.
Dengan tambahan tiga angka, tim arahan Andrea Stramaccioni, naik ke posisi empat klasemen sementara dengan raihan 9 angka dari lima laga.
Hasil berbeda diperoleh dua klub asal Kota Roma. Dalam pertandingan di kandang sendiri, AS Roma harus puas mengakhiri laga dengan hasil imbang 1-1.
Francesco Totti sempat membuat publik Roma meluapkan kegembiraan dan yakin 'Il Lupi' bakal meraih kemenangan, menyusul gol yang dilesakkan di menit ke-34.
Namun, keunggulan itu gagal dipertahankan hingga bubar. Pasalnya, Gianni Munari mampu menyamakan kedudukan di menit ke-62 dan memaksakan hasil imbang hingga laga bubar.
Dengan begitu, AS Roma kini bertengger di peringkat enam klasemen dengan 8 angka dari lima laga, sedangkan Sampdoria ada di posisi tiga dengan 10 poin.
Hasil yang lebih mengecewakan dialami Lazio saat bertandang ke kandang Napoli, Stadion San Paolo.
Mengusung semangat tinggi untuk meraih kemenangan, Miroslav Klose dkk harus menerima kenyataan dicukur tiga gol tanpa balas oleh tim tuan rumah.
Tiga buah gol yang membuat Napoli menang dilesakkan oleh striker andalannya, Edinson Cavani, masing-masing di menit ke-19, 31 dan 64.
Mendapat tambahan tiga angka, Napoli untuk sementara harus berbagi tempat di posisi puncak dengan Juventus, yang sama-sama mengoleksi 13 angka. Sementara itu, Lazio yang gagal menambah perolehan angka, ada di peringkat lima dengan modal 9 poin.
berikut adalah hasil lengkap Seri A Italia, giornata ke-5, Kamis (27/9/12) dinihari WIB:
Pescara 1 - 0 Palermo
AC Milan 2 - 0 Cagliari
AS Roma 1 - 1 Sampdoria
Catania 2 - 1 Atalanta
Chievo 0 - 2 Inter Milan
Genoa 1 - 1 Parma
Napoli 3 - 0 Lazio
Torino 0 - 0 Udinese
sumber
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar