uTorrent Hadir di Android

Diposting oleh Atlast on 09 September 2012


Kabar baik kembali muncul bagi pengguna uTorrent yang memiliki perangkat Android! Bila sebelumnya, BitTorrent, perusahaan yang memegang produk uTorrent telah menghadirkan aplikasi remote untuk mengontrol uTorrent yang terinstall di PC atau Mac, kini mereka menghadirkan aplikasiuTorrent yang benar-benar beroperasi secara penuh di atas sistem operasi Android!
uTorrent yang hadir untuk Android tersebut saat ini masih berada dalam versi beta. Namun, aplikasi tersebut sudah memiliki kemampuan yang mendekati versi desktop dari aplikasi tersebut. PenggunauTorrent bisa melakukan download file ke perangkat Android, upload file yang tersimpan di media penyimpanan perangkat, maupun pencarian file-file torrent yang beredar di Internet.
Kehadiran aplikasi tersebut tentu saja memudahkan pengguna uTorrent dalam melakukan downloadfile torrent dimanapun mereka berada. Sayangnya, penggunaan torrent secara berlebihan bisa jadi menghabiskan kuota paket data yang digunakan di smartphone atau tablet Android secara cepat. Untungnya, BitTorrent menyediakan fitur download melalui jaringan WiFi ke dalam aplikasi uTorrentuntuk Android tersebut.
Aplikasi versi beta dari uTorrent tersebut saat ini sudah tersedia untuk didownload secara gratis oleh para pengguna Android versi 2.1 (Ecalaire) ke atas melalui Google Play.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar